Senin, 30 November 2015

MEMBUAT LAMPU KEDIP UNTUK SEPEDA

Pernahkah kalian menonton moto gp atau balap mobil formula 1 saat waktu hujan? Pernahkah kalian melihat lampu merah berkedip di bagian belakang motor / mobil tersebut? Apa sih fungsinya? Ternyata lampu tersebut adalah sebagai tanda jika ada motor atau mobil di depannya. Maksudnya gimana sih? Jika pada saat hujan lebat, pandangan kita akan kabur dikarenakan kaca atau pengaman kepala kita (helm, kacamata, atau yang lainnya) terkena air sehingga pandangan kita terbatas. untuk itu agar menghindari tabrakan dari belakang diperlukan lampu indikator agar pengemudi di belakangnya tahu jika ada kendaraan didepannya.

Kebetulan hobi saya adalah bersepeda dan saya juga pecinta moto gp maka saya juga memikirkan keamanan saya jika pada saat hujan lebat agar pengemudi dibelakang tahu jika didepannya ada kendaraan. saya sudah mencoba membuatnya dan ternyata hasilnya lumayan. Hanya saja jika ingin hasilnya bagus kita gunakan juga lampu led yang bagus. berikut skema rangkaiannya. 

Tidak ada komentar:

Posting Komentar